Rapat teknis Pelaksanaan Assessment Terintegrasi Tahun 2023

Rapat teknis Pelaksanaan Assessment Terintegrasi Tahun 2023

Hari Jum'at Tanggal 21 Juli 2023 Bertempat di Di Ruang Rapat Dinsos Kabupaten Lahat Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Lahat H. Budi Utama, S.IP Memandu Rapat teknis Pelaksanaan Assessment Terintegrasi Tahun 2023 di Kabupaten Lahat. Rapat dibuka oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Lahat Ekman Mulyadi, S.Sos. Rapat dipimpin Oleh Kepala Sentra Abiyoso Kemensos RI Cimahi Agung Hendrawan, SH, MH. Dalam rapat tersebut disampaikan hal-hal sebagai berikut :

  1. Tindak-lanjut zoom beberapa waktu yang lalu. Wilayah kerja Sentra Abiyoso Cimahi 7 Kabupaten Kota. Untuk Kabupaten Lahat Target 900 orang dengan cluster anak 300 orang, cluster Lansia 300 orang dan Cluster Disabilitas 300 orang di 9 Kecamatan.
  2. Pendataan tersebut merupakan data baru yang diinput ke siksmobile atau input ke google form.
  3. Pendataan selama 1 bulan 17 Juli sampai 17  Agustus 2023.
  4. Data diminta Lebih Detail seperti cluster Disabilitas seperti foto, kondisi tempat lingkungan penerima bantuan.
  5. Data yang diperoleh akan dikaitkan dengan PKH terkait graduasi.
  6. Kepala dinas sosial kabupaten Lahat Berpesan agar pendamping PKH dan TKSK dalam pendataan dapat tetap berkoordinasi dgn pemerintah setempat, bekerja dengan ikhlas dab penuh Dedikasi, taati aturan dan kaidah pendataan yg telah ditentukan.

Berikan Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin
LINK TERKAIT